Jumat, 10 Maret 2017

CONTOH KASUS IMPLEMENTASI DI BERBAGAI BIDANG


Bidang Geografi

Komputasi dalam bidang geologi biasanya di gunakan untuk peramalan cuaca, di Indonesia khususnya ada salah satu instansi Negara dengan nama BMKG (Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika) yakni instansi negara yang meneliti mengamati tentang metereologi klimatologi kualitas udara dan geofisika supaya tetap sesuai dengan perundang undangan yang berlaku di Indonesia.

Setelah penjelasan secara umum tentang komputasi dalam berbagai bidang ilmu pengetahuan, kini saya akan mengambil beberapa contoh implementasi komputasi, diantaranya dalam bidang geografi dan fisika.



Sistem Informasi Geografis (Geographic Information System disingkat GIS) adalah sistem informasi khusus yang mengelola data yang memiliki informasi spasial (bereferensi keruangan). Atau dalam arti yang lebih sempit, adalah sistem komputer yang memiliki kemampuan untuk membangun, menyimpan, mengelola dan menampilkan informasi berefrensi geografis, misalnya data yang diidentifikasi menurut lokasinya, dalam sebuah database. Para praktisi juga memasukkan orang yang membangun dan mengoperasikannya dan data sebagai bagian dari sistem ini.

Teknologi Sistem Informasi Geografis dapat digunakan untuk investigasi ilmiah, pengelolaan sumber daya, perencanaan pembangunan, kartografi dan perencanaan rute. Misalnya, SIG bisa membantu perencana untuk secara cepat menghitung waktu tanggap darurat saat terjadi bencana alam, atau SIG dapat digunaan untuk mencari lahan basah(wetlands) yang membutuhkan perlindungan dari polusi.

Manajemen Tata Guna Lahan:

Pemanfaatan dan penggunaan lahan merupakan bagian kajian geografi yang perlu dilakukan dengan penuh pertimbangan dari berbagai segi. Tujuannya adalah untuk menentukan zonifikasi lahan yang sesuai dengan karakteristik lahan yang ada. Misalnya, wilayah pemanfaatan lahan di kota biasanya dibagi menjadi daerah pemukiman, industri, perdagangan, perkantoran, fasilitas umum,dan jalur hijau. SIG dapat membantu pembuatan perencanaan masing-masing wilayah tersebut dan hasilnya dapat digunakan sebagai acuan untuk pembangunanutilitas-utilitas yang diperlukan. Lokasi dari utilitas-utilitas yang akan dibangun di daerah perkotaan (urban) perlu dipertimbangkan agar efektif dan tidak melanggar kriteria-kriteria tertentuyang bisa menyebabkan ketidakselarasan.

Contohnya, pembangunan tempat sampah. Kriteria-kriteria yang bisa dijadikan parameter antara lain: di luar area pemukiman, berada dalam radius 10 meter dari genangan air, berjarak 5 meter dari jalan raya, dan sebagainya. Dengan kemampuan SIG yang bisa memetakan apa yang ada di luar dan di dalam suatu area, kriteria-kriteriaini nanti digabungkan sehingga memunculkan irisan daerah yang tidak sesuai, agak sesuai, dan sangat sesuai dengan seluruh kriteria. Di daerah pedesaan (rural) manajemen tata guna lahan lebih banyak mengarah ke sektor pertanian. Dengan terpetakannya curah hujan, iklim, kondisitanah, ketinggian, dan keadaan alam, akan membantu penentuan lokasi tanaman, pupuk yang dipakai, dan bagaimana proses pengolahan lahannya. Pembangunan saluran irigasi agar dapat merata dan minimal biayanya dapat dibantu dengan peta sawah ladang, peta pemukiman penduduk, ketinggian masing-masing tempat dan peta kondisi tanah. Penentuan lokasi gudang dan pemasaran hasil pertanian dapat terbantu dengan memanfaatkan peta produksi pangan, penyebarankonsumen, dan peta jaringan transportasi. Selain untuk manajemen pemanfaatan lahan, SIG juga dapat membantu dalam hal penataan ruang. Tujuannya adalah agar penentuan pola pemanfaatan ruang disesuaikan dengan kondisi fisik dan sosial yang ada, sehingga lebih efektif dan efisien. Misalnya penataan ruang perkotaan, pedesaan, permukiman,kawasan industri, dan lainnya.

Inventarisasi Sumber Daya Alam

Secara sederhana manfaat SIG dalam data kekayaan sumber daya alamialah sebagai berikut:
- Untuk mengetahui persebaran berbagai sumber daya alam, misalnya minyak bumi,batubara, emas, besi dan barang tambang lainnya.
- Untuk mengetahui persebaran kawasan lahan, misalnya
       1. Kawasan lahan potensial dan lahan kritis.
       2. Kawasan hutan yang masih baik dan hutan rusak.
       3. Kawasan lahan pertanian dan perkebunan.
       4. Pemanfaatan perubahan penggunaan lahan.
       5. Rehabilitasi dan konservasi lahan.
- Untuk pengawasan daerah bencana alam. Kemampuan SIG untuk pengawasan daerah bencana alam, misalnya:
       1. Memantau luas wilayah bencana alam.
       2. Prediksi ketinggian banjir.
       3. Prediksi tingkat kekeringan.
       4. Penentuan tingkat bahaya erosi.
       5. Menyusun rencana-rencana pembangunan kembali daerah bencana.
       6. Pencegahan terjadinya bencana alam pada masa datang.
- Bagi perencanaan Wilayah dan Kota
       1. Untuk bidang sumber daya, seperti kesesuaian lahan pemukiman, pertanian,  
           perkebunan, tata guna lahan, pertambangan dan energi, analisis daerah rawan
           bencana.
       2. Untuk bidang perencanaan ruang, seperti perencanaan tata ruang wilayah, 
           perencanaan kawasan industri, pasar, kawasan permukiman, penataan sistem dan
           status pertahanan.
       3. Untuk bidang manajemen atau sarana-prasarana suatu wilayah, seperti manajemen
           sistem informasi jaringan air bersih, perencanaan dan perluasan jaringan listrik.
       4. Untuk bidang pariwisata, seperti inventarisasi pariwisata dan analisis potensi
           pariwisata suatu daerah.


Bidang Ekonomi

Pemrograman yang didesain khusus untuk komputasi ekonomi, dan pengembangan alat bantu dalam pendidikan komputasi ekonomi. Karena dibidang ekonomi pasti memiliki permasalahan yang harus dipecahkan oleh algoritma contohnya adalah memecahkan teori statistika untuk memecahkan permasalahan keuangan.

Salah satu contoh komputasi di bidang ekonomi adalah komputasi statistik. Komputasi statistik adalah jurusan yang mempelajari teknik pengolahan data, membuat program, dan analisis data serta teknik penyusunan sistem informasi statistik seperti penyusunan basis data, komunikasi data, sistem jaringan, dan diseminasi data statistik. Komputasi dapat digunakan untuk memecahkan masalah ekonomi contohnya seperti Data Mining, dengan data mining, sebuah perusahaan dapat memecahkan masalah dengan cara yang seefektif mungkin, pengambilan keputusan yang tepat untuk kelangsungan suautu perusahaan. Contoh program komputer yang membantu perhitungan ekonomi adalah Myob, Program aplikasi akuntansi yang digunakan untuk mengotomatisasikan pembukuan secara lengkap, cepat dan akurat. MYOB Limited mengeluarkan MYOB Accounting versi 15 hadir dengan sejumlah fasilitas namun tetap memiliki karakteristik yang sama, yaitu pemasukkan daftar akun, pengaturan (setup), mengelola bank, pelanggan, pemasok, produk sampai pada laporan keuangan seperti neraca, labarugi dan sebagainya. MYOB Accounting adalah sebuah software akuntansi yang diperuntukkan bagi usaha kecil menengah ( UKM ) yang dibuat secara terpadu (integrated software ). Pada dasarnya myob ini digunakan untuk pembuatan laporan keuangan suatu perushaan, mana debit dan kredit suatu pengeluaran dan pemasukkan sehingga tidak perlu lagi menggunakan tulisan tangan untuk menyimpan semua data-data yang penting, oleh karena itu, komputasi sangatlah penting dalam bidang apapun, untuk menyingkat waktu pemrosesan dan perhitungan, penyimpanan data yang lebih aman dan terorganisir.

Bidang Matematika

Seperti yang kita tahu pada umumnya, matematika merupakan bidang studi yang membahas dan mempelajari angka-angka yang dituangkan kedalam sebuah rumus tertentu untuk menyelesaikan atau mencari solusi dari sebuah permasalahan, yang nantinya akan digunakan sebagai acuan sebagai pengambilan keputusan, contohnya perhitungan statistika yang digunakan untuk mencari tahu berapa jumlah peluang keberhasilan dan kegagalan pada suatu kejadian, selain itu grafik saham yang biasa digunakan oleh investor saham, semua perhitungan itu kini sudah diterapkan dalam komputasi, sehingga lebih mudah untuk digunakan, untuk mencari solusi-solusi yang diperdebatkan. Saat ini komputer tidak hanya digunakan untuk mencari informasi diinternet semata, tidak hanya untuk mengetik, tapi komputer juga digunakan dalam hal perhitungan, kita bisa memasukkan rumus-rumus matematika yang kita perlukan kedalam sebuah program komputer dan nantinya bisa kita gunakan sebagai pemecahan suatu masalah, contoh alat komputasi yang digunakan untuk memecahkan perhitungan adalah kalkulator mekanik, Kalkulator mekanik juga dikembangkan sebagai alat untuk perhitungan tangan. Kalkulator ini berevolusi menjadi komputer elektronik pada tahun 1940. Kemudian ditemukan bahwa komputer juga berguna untuk tujuan administratif. Tetapi penemuan komputer juga mempengaruhi bidang analisis numerik, karena memungkinkan dilakukannya perhitungan yang lebih panjang dan rumit.

Kemudian implementasi matematika dalam bidang komputer, sebagai programmer matematika adalah ilmu yang wajib dipelajari, untuk melatih logika kita, bagaimana cara membuat suatu program dengan baik dan terstruktur, bagaimana cara menyelesaikan masalah dalam sebuah program komputer, contoh implementasi matematika dalam komputer yang menggunakan materi persamaan garis sebagai berikut: aplikasi yang membutuhkan persamaan garis untuk progammer adalah turbo pascal. Turbo Pascal, salah satu aplikasi yang menerapkan sistem persamaaan garis

Contoh penerapannya di kehidupan sehari-hari:
Kalian pasti pernah memasuki bank, RS, atau stasiun pemberhentian kendaraan bukan? Nah disana terdapat sebuah mesin pengambil antrian atau nomor pelanggan yang setiap kali ditekan tombol kendalinya maka akan keluar secarik kertas bertuliskan nomor antrian tersebut. Nah program yang digunakan untuk menjalankan mesin tersebut menggunakan persamaan garis dan bisa diprogram menggunakan turbo pascal.

1 komentar:

  1. Terima Kasih atas infonya ternyata manfaat SIG dalam data kekayaan sumber daya alamialah

    kalau ada waktu silakan kunjungi website saya :
    https://sites.google.com/mahasiswa.atmaluhur.ac.id/gitasefcia

    dan website kampus saya :
    https://www.atmaluhur.ac.id

    BalasHapus