Rabu, 24 Juni 2015

The Pirate Bay - Away From Keyboard


The Pirate Bay Away From Keyboard merupakan sebuah film dokumenter yang menceritakan sebuah perjalanan para pendiri sebuah situs Sharing terbesar di dunia yang bernama The Pirate Bay (TPB) yang didirikan oleh 3 orang yang bernama Peter Sunde,Gottfrid Svarholm,dan Fredrik Neij.

Film The Pirate Bay (TPB) ini mengulas seputar perjalanan kasus para co-founder TPB saat menjalani sidang dari awal hingga akhir,dimana mereka tersandung pelanggaran hak cipta intelektual yang digugat oleh pihak Hollywood yang mengaku merasa dirugikan oleh pihak The Pirate Bay,dan pihak penggugat meminta tuntutan ganti rugi sebesar 13 juta USD atas pelanggaran hak cipta.

Review Film menurut Penulis Blog:
Jika saya berada di pihak Hollywood, saya merasa dirugikan oleh TPB khususnya di bidang materi, dikarenakan dengan hanya kita mendownload film di website TPB dengan gratis kita langsung dapat menonton film yang di produksi oleh tim Hollywood (20th Century Fox,Colombia,Warner Bross) seperti Harry Potter dengan gratis. Jadi dengan hanya mendownload secara gratis di TPB para penonton/konsumen menjadi malas menonton di bioskop secara langsung atau dengan cara membeli DVD/CD film yang Original sehingga pendapatan dari pihak Hollywood menjadi berkurang.

Jika saya berada di pihak The Pirate Bay (TPB), mungkin sebenarnya pihak TPB di murni 100% bersalah,ini dikarenakan pihak TPB hanya berperan sebagai penyedia sistem  bagi para penggunanya supaya bebas berekpresi menyampaikan informasi dalam bentuk apapun, dan kebebasan tersebut yang disalah gunakan oleh pengguna lain untuk berbagi informasi seperti dalam bentuk film/musik/software yang mempunyai hak cipta resmi.
Jika dilihat dari segi yang positif, sebenarnya penyebaran konten yang memiliki hak cipta dengan berbagai macam metode malah justru membantu pemilik konten untuk menyebarluaskan karyanya ke sudut-sudut pelosok dunia yang tidak terjangkau oleh pihak-pihak distributor resmi.